Unlock Singapore

Tentang

Kota modern, surga belanja, dan destinasi wisata kuliner merupakan tiga hal yang umum terbersit dalam pikiran wisatawan Indonesia ketika mengingat Singapura. Namun, Singapura sebenarnya lebih dari itu!

Anda selalu dapat menemukan atraksi wisata yang baru dan cocok untuk wisatawan dengan beragam minat. Unlock Singapore akan menyajikan Singapura di luar bayangan Anda. Sebagai informasi, Unlock Singapore merupakan kampanye kolaborasi antara Singapore Tourism Board dan Kompas.com. Unlock Singapore merupakan amplifikasi dari kampanye internasional SingapoReimagine.

Temukan beragam informasi, rekomendasi destinasi terkini dan itinerari kegiatan seru yang dapat membantu Anda merencanakan kembali liburan ke Singapura serta memperoleh pengalaman baru dan menarik.

Hidupkan kembali impianmu ke Singapura! Yuk, #VisitSingapore.

Tentang SingapoReimagine

SingapoReimagine (SRI) adalah kampanye internasional dari Singapore Tourism Board untuk meningkatkan kembali antusiasme berwisata ke Singapura. Selain itu, kampanye ini juga sekaligus bertujuan menghidupkan kembali dunia pariwisata yang sempat terhenti.

Kampanye ini ingin menunjukkan bagaimana Singapura telah menata ulang dan menambah destinasi-destinasi secara inovatif untuk menawarkan pengalaman baru bagi wisatawan. Tak hanya itu, SingapoReimagine juga berupaya memastikan ketenagan pikiran bagi semua wisatawan yang berkunjung ke Singapura pasca pandemi.

Tentang Singapore Tourism Board

Singapore Tourism Board (STB) adalah badan pariwisata Singapura. Wisata merupakan salah satu sektor ekonomi utama Singapura. Bersama dengan mitra industri dan masyarakat, STB membentuk lanskap pariwisata Singapura yang dinamis.

STB menciptakan slogan Passion Made Possible untuk menunjukkan Singapura sebagai tujuan wisata yang berbeda, memberi motivasi, dan menginspirasi orang untuk berbagi dan memperdalam apa pun passion mereka.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai SingapoReimagine dan Singapore Tourism Board kunjungi www.stb.gov.sg atau www.visitsingapore.com

Ikuti Singapore Tourism Board di media sosial: facebook.com/STBsingapore atau twitter.com/stb_sg