Singapura memang terkenal dengan wisata belanja. Wisatawan dapat menemukan banyak retail modern menarik serta brand ternama dunia di sana.
Akan tetapi, Negeri Singa juga punya beragam aktivitas liburan lain yang bisa membuat wisatawan tidak jenuh dan bosan untuk berkunjung kembali.
Berikut adalah sejumlah kegiatan santai yang bisa Anda coba selama di Singapura agar pengalaman berlibur lebih berkesan. Wisatawan yang sudah sering berkunjung ke Singapura juga dapat menikmati pengalaman berbeda dengan melakukan kegiatan-kegiatan wisata ini.
Staycation
Salah satu aktivitas santai dan menyenangkan yang dapat Anda lakukan dengan keluarga saat di Singapura adalah staycation.
Singapura memiliki berbagai penginapan yang dilengkapi dengan fasilitas kelas wahid. Saat berkunjung ke negeri ini, Anda bisa staycation di tiga hotel berikut.
1. Parkroyal Collection
Parkroyal Collection at Marina Bay adalah hotel dengan konsep berkelanjutan pertama di Singapura. Hal ini terlihat dari keberadaan taman hijau yang mengelilingi hotel, baik di bagian dalam maupun di luar hotel.
Parkroyal Collection juga punya daya tarik lain, yaitu keberadaan sky bridge setinggi empat lantai yang dilengkapi dengan tembok hijau berukuran 13 meter (m).
Guna melengkapi konsep berkelanjutan yang diusung, Parkroyal Collection juga menyediakan sejumlah fasilitas kebugaran untuk pengunjung, seperti gym, ruang spa, dan kolam renang dengan air mineral.
2. Oasia Resort Sentosa
Bagi Anda yang ingin menikmati liburan dengan santai dan sehat, Oasia Resort Sentosa yang baru dibuka pada akhir 2021 bisa menjadi pilihan tepat untuk menginap.
Adapun keunggulan penginapan tersebut terletak pada pelayanannya yang mengusung konsep kesehatan.
Sebagai informasi, Oasia Resort Sentosa punya sekitar 191 suite dan kamar yang dilengkapi dengan fasilitas spa. Fasilitas ini didesain dengan nuansa damai sehingga cocok digunakan untuk pengunjung yang ingin mendapatkan ketenangan.
Untuk menunjang gaya hidup sehat para pengunjung, pihak Oasia Resort Sentosa juga menyediakan sejumlah perlengkapan, seperti matras dan video kesehatan sesuai kebutuhan pengunjung.
Pelayanan Oasia Resort Sentosa semakin paripurna karena resor ini juga menyediakan bermacam jenis makanan sehat untuk dikonsumsi para pengunjung.
3. Lyf Funan
Lyf Funan adalah hotel dengan hiasan atrium dengan konsep futuristik yang terletak di sekitar pusat kota, tepatnya di sebelah Raffles City.
Lantaran berada di lokasi yang strategis, pengunjung Lyf Funan dapat menyambangi berbagai tempat menarik dengan mudah, salah satunya mengunjungi Patung Merlion yang menjadi ikon Singapura.
Selain itu, ada juga Singapore Art Museum dan Park Mall yang hanya berjarak sekitar 1 kilometer (km) dari hotel tersebut.
Untuk diketahui, Hotel Lyf Funan memiliki 412 kamar dan berbagai fasilitas penting yang dapat menunjang aktivitas pengunjung. Bahkan, hotel ini juga menyediakan ruang bermain untuk anak.
Wisata kuliner
Selain staycation, kegiatan santai lain yang dapat Anda lakukan saat berada di Singapura adalah wisata kuliner.
Layaknya kota lain di berbagai negara, Singapura juga memiliki berbagai restoran unik dan menarik yang wajib Anda coba. Berikut adalah tiga tempat makan yang bisa dicoba.
1. Royal Albatross
Bagi Anda yang menginginkan makan mewah dengan menu hidangan laut ketika berlibur di Singapura, kapal pesiar Royal Albatross adalah jawabannya.
Untuk diketahui, Royal Albatross adalah satu-satunya kapal pesiar bertiang empat di Asia dengan 22 layar yang dipasang secara tradisional dan menjadi restoran berkonsep kapal pertama di dunia yang memperkenalkan pelayaran untuk anjing.
Selain makanan laut, Royal Albatross juga menyediakan berbagai pilihan menu menarik lainnya dan minuman khas yang tersedia pada bar.
Sambil bersantap, Anda juga bisa menikmati pemandangan indah di malam hari sambil berlayar dari Resorts World Sentosa ke pantai selatan Singapura.
2. Food Folks at Lau Pa Sat
Jika ingin mencicipi makanan lokal tradisional sekaligus mempelajari budaya Singapura, Anda dapat mengunjungi Food Folks yang berada di salah satu pasar tertua di Negeri Singa, Lau Pa Sat. Beragam jenis sajian, mulai dari berat, ringan, hingga siap saji tersedia di tempat yang baru dibuka pada 2020 ini.
Selain makanan khas Singapura, Anda juga bisa mendapatkan berbagai produk suvenir hasil karya para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) lokal.
Untuk diketahui, suvenir tersebut dijual secara eksklusif dan terbatas karena merupakan hasil kolaborasi dengan sejumlah brand lokal, seperti Fossa Chocolate, The 1925 Brewing Co, dan Artisan Bricks.
Adapun untuk memeriahkan suasana, pihak Food Folks kerap mengadakan program menarik, seperti workshop dan live performance.
Selain itu, ada juga dinding yang dipenuhi dengan berbagai mural hasil karya seniman lokal, Tan Zi Xi. Keberadaan mural ini membuat suasana di Food Folks menjadi semakin meriah dan instagrammable.
3. NOKA
Bagi yang ingin mencicipi berbagai jenis kuliner sehat, Anda dapat mengunjungi salah satu restoran yang mengusung konsep berkelanjutan, yakni NOKA. Restoran ini berada di kawasan Funan Mall di North Bridge Road.
Restoran khas Jepang tersebut mengusung konsep sajian makanan segar. Adapun beberapa produk segar yang mereka gunakan, terutama sayuran, diambil langsung dari urban farm yang berada di taman atap Funan Mall.
Beberapa menu andalan di restoran itu adalah Kanpachi Carpaccio, sashimi, cumi hitam, tempura, dan hati sapi dengan bayam Hokkaido. Pengalaman bersantap makin spesial karena restoran satu ini menyediakan menu yang dapat dipesan secara omakase.
Lewat cara tersebut, pelanggan akan menyerahkan pemilihan menu langsung kepada koki. Kemudian, koki akan menyajikan menu makanan yang unik dan lezat untuk membuat pelanggan terkejut.
Menikmati urban wellness
Selain kemewahan, Singapura juga menawarkan berbagai kesenangan lain yang dapat membantu Anda menjadi lebih sehat, baik secara fisik maupun pikiran.
Anda bisa mengunjungi berbagai fasilitas spa ataupun yoga dengan keunggulannya masing-masing. Berikut ulasannya.
1. The Singing Bowl Gallery
The Singing Bowl Gallery adalah salah satu tempat spa terbaik yang ada di Negeri Singa. Selain dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang memanjakan pikiran dan tubuh, The Singing Bowl Gallery juga diisi dengan para terapis berpengalaman.
Di sana, Anda tak hanya akan mendapatkan pelayanan terapi dengan sejumlah lonceng berbentuk mangkuk, tetapi juga akan diajarkan tentang cara melakukan meditasi dan melatih pernapasan.
2. Yoga bersama Urban Yogis
Urban Yogis adalah sebuah kelompok yoga yang kerap melakukan aktivitas di sekitar kawasan Singapore Botanic Gardens.
Bersama Urban Yogis, Anda dapat merasakan pengalaman yoga yang lebih imersif lantaran aktivitas tersebut dilakukan di ruang terbuka, seperti taman yang berada di tepi pantai. Hal ini dilakukan agar Anda bisa lebih menyatu dengan suasana alam.
3. Palm Avenue Float Club
Palm Avenue Float Club adalah klub pertama dan satu-satunya di Singapura yang melakukan terapi dengan cara mengapungkan diri di air.
Saat melakukan terapi tersebut, Anda akan dibawa ke ruang pemandian yang kosong dan gelap. Tujuannya, agar Anda mendapatkan ketenangan sehingga dapat menyegarkan kembali pikiran dan tubuh.
Itu tadi beberapa alternatif aktivitas liburan yang bisa dilakukan saat Anda kembali berkunjung ke Singapura.
Saat berada di sana, Anda bisa memilih salah satu atau melakukan semua aktivitas tersebut. Hal terpenting, pilih aktivitas yang disenangi agar pengalaman berlibur di Singapura jadi lebih menyenangkan dan berkesan.
Jadi, tetap jaga kesehatan dan hidupkan kembali rencana liburanmu ke Singapura.