Singapura merupakan salah satu destinasi wisata favorit wisatawan Indonesia. Sebab, selain berjarak dekat, Negeri Singapura ini juga menawarkan keragaman wisata yang sesuai kebutuhan wisatawan pasca-pandemi Covid-19. Salah satunya adalah sport tourism.
Seperti diketahui, sport tourism tengah menjadi tren di dunia pariwisata. Pasalnya, wisatawan dapat menjalani aktivitas yang bersifat rekreatif dan menyehatkan badan.
Dibandingkan menggunakan kendaraan umum, wisatawan Indonesia kini bisa menjajal cara baru berkeliling kota, yakni dengan sepeda. Tersedia beberapa paket wisata bersepeda yang dikemas dalam berbagai teman, seperti Bike and Bites Tour, Historical Singapore Bicycle Tour, serta Marina Bay Night Tour.
Selain melalui paket tersebut, Anda bersama keluarga juga bisa bersepeda di Park Connector Network (PCN). PCN merupakan jaringan koridor hijau linier di seluruh pulau yang menghubungkan taman utama dan area alam di seluruh Singapura.
Dengan jalur sepanjang lebih dari 300 kilometer (km), PCN menghadirkan pengalaman rekreasi wisata hijau dengan aksesibilitas yang baik. Wisatawan pun dapat menikmati ruang terbuka hijau sembari mengelilingi Singapura. Sebagai informasi, rute ini sekaligus berfungsi meningkatkan konektivitas ekologis antar-habitat alami spesies endemik.
Bila ingin bersepeda mengelilingi jalur PCN, berikut adalah enam rute yang bisa Anda coba.
1. Central Urban Loop
Central Urban Loop merupakan rute sepanjang 36 km yang merupakan bagian dari PCN. Menelusuri rute ini, wisatawan dapat bersepeda melewati berbagai tempat ikonik yang ramah terhadap pesepeda di wilayah tengah Singapura, seperti Bishan, Ang Mo Kio, Toa Payoh, dan Whampoa Park Connector.
Kawasan tersebut juga menyediakan akses langsung menuju Bishan-Ang Mo Kio Park, Kallang Park Connector, serta Punggol Park. Selama berada di kawasan ini, wisatawan dapat menikmati kawasan hijau sekaligus mengamati segudang satwa liar dari dekat. Pengunjung juga dapat membeli pakan hewan di sekitar lokasi untuk memanjakan satwa endemik.
Tak hanya itu, wisatawan juga dapat bersepeda menjauhi pusat kota untuk menjelajahi berbagai taman di sekitar lokasi PCN. Wisatawan dapat menikmati keindahan flora dan fauna di sepanjang perjalanan.
2. Eastern Coastal Loop
Sebagai salah satu rute sepeda dengan pemandangan pantai terbaik di Singapura, rute Eastern Coastal Loop tak boleh dilewatkan. Pasalnya, rute ini menghubungkan Pasir Ris Town Park ke East Coast dan Changi Beach Park yang merupakan pantai paling indah di Singapura.
Alasan rute tersebut populer adalah karena wisatawan bisa melihat pemandangan yang indah di sepanjang rute. Rute ini juga mudah dilalui oleh siapa pun sehingga cocok untuk wisata sepeda bersama keluarga.
Jika lapar atau haus, wisatawan bisa melipir Bedok Food Center dan East Coast Lagoon Food Village yang berada di kawasan East Coast. Anda juga bisa memesan hotel di sekitar Eastern Coastal Loop bila ingin menikmati pemandangan pantai lebih lama.
3. Northern Explorer Loop
Sedang mencari rute bersepeda dengan pemandangan outdoor yang menakjubkan? Northern Explorer Loop tak boleh dilewatkan.
Rute tersebut menawarkan perjalanan dengan pemandangan berupa taman yang indah, medan yang cukup menantang untuk pengalaman rekreasi di luar ruangan, serta keanekaragaman hayati yang menakjubkan.
Jalur sepanjang 11 km ini melingkupi sembilan spot wisata. Wisatawan akan memulai perjalanan dari Lower Seletar Reservoir Park.
Selanjutnya, wisatawan akan melewati Mandai Park Connector, Ulu Sembawang Park Connector, Woodlands (SLE) Park Connector, Admiralty Park, Woodlands Waterfront, Khatib Bongsu Park Connector, Yishun Park, serta Sembawang Park.
Selama melewati Northern Explorer Loop, pengunjung akan menemui medan bergelombang dengan latar pohon-pohon besar.
Bila ingin menikmati flora dan fauna yang unik, wisatawan bisa mampir ke Admiralty Park. Kawasan seluas 20 hektare ini dapat menawarkan pemandangan hijau dengan hewan dan tumbuhan yang khas.
Dengan begitu banyak spot wisata di sepanjang jalan, Northern Explorer Loop menjadi rekreasi di jalur hijau yang tidak membosankan.
4. The North Eastern Riverine Loop
The North Eastern Riverine Loop merupakan rute sepanjang 16 km yang melintasi 10 spot wisata. Bila menelusuri rute ini, wisatawan dapat memulai perjalanan dari Punggol Park.
Selanjutnya, wisatawan dapat melanjutkan perjalanan dengan rute Sungei Serangoon Park Connector, Punggol Promenade Riverside Walk, Lorong Halus Wetland, Punggol Promenade Nature Walk, Punggol Promenade Punggol Point Walk, Punggol Park Connector, Sengkang Riverside Park, Buangkok Park Connector, serta Punggol Waterway Park.
Selama melintasi kawan tersebut, wisatawan akan melewati jalur hijau dengan pemandangan saluran air dan waduk yang indah.
Wisatawan juga berkesempatan menikmati keanekaragaman hayati yang kaya dan tumbuh subur di kawasan ini. Sebagai contoh, capung, kupu-kupu, serta burung air, seperti Grey Heron dan White-throated Kingfisher.
5. Southern Ridges Loop
Sedang mencari jalur sepeda yang menawarkan pemandangan hutan dan jauh dari hiruk perkotaan? Southern Ridges Loop patut dipertimbangkan.
Rute tersebut cocok buat Anda yang ingin menguji ketahanan fisik sembari menyegarkan pikiran dengan pemandangan alam yang serba hijau.
Selama berada di Southern Ridges Loop, Anda bisa bersepeda melintasi jalur Alexandra Arch sepanjang 80 meter yang memiliki julukan “Gateway to Nature”. Wisatawan juga dapat meneruskan perjalanan menuju hutan sekunder Telok Blangah Hill yang lebat hingga tiba di Henderson Waves yang ikonik.
6. Western Adventure Loop
Rute terakhir adalah Western Adventure Loop. Rute sepanjang 16 km ini cocok dipilih jika wisatawan ingin mencoba sisi liar Singapura. Rute ini akan membawa wisatawan melewati taman dan jalur hijau di bagian barat Singapura.
Bila ingin melintasi Western Adventure Loop, wisatawan dapat memulai perjalanan dari Choa Chu Kang Park. Selanjutnya, wisatawan akan melewati spot Pang Sua Park Connector, Bukit Panjang Park Connector, Zhenghua Park, Dairy Farm Nature Park, Bukit Batok Nature Park, Jurong Lake Park, serta Pandan Reservoir.
Selama berada di Western Adventure Loop, wisatawan dapat memilih untuk bersantai di tengah alam atau melakukan petualangan luar ruangan yang berbeda di Singapura.
Bila menyukai burung, wisatawan dapat mengamati 50 spesies burung yang terlihat di sepanjang Bukit Panjang Park Connector. Beberapa di antara adalah White-bellied Sea Eagle dan Pacific Swallow.
Selain itu, wisatawan juga dapat memompa adrenalin dengan bersepeda di Zhenghua Park. Selanjutnya, wisatawan dapat bersantai di Dairy Farm Nature yang menawarkan pemandangan indah dengan flora dan faunanya yang khas.
Itulah rute PCN yang bisa Anda kunjungi selama berwisata ke Singapura. Wisatawan dapat menyegarkan dan merilekskan pikiran serta tubuh di surga perkotaan yang hijau
Seperti diketahui, Singapura dikenal dengan integrasi unik antara lanskap hijau dan perkotaan. Hal ini memberikan pengalaman berwisata yang sehat sekaligus menyegarkan. Pasalnya, wisatawan dapat terhubung dengan alam saat berada dalam kenyamanan perkotaan.
Hidupkan kembali impianmu ke Singapura. rencanakan liburanmu sekarang!